Memiliki banyak koleksi sepatu memudahkan Anda dalam memilih sepatu yang tepat untuk acara tertentu. Namun, apakah Anda mempunyai rak sepatu yang cukup memadai untuk sepatu-sepatu Anda? Ada banyak varian rak sepatu yang dapat Anda beli di toko tetapi membuat Desain Rak Sepatu sendiri akan memberikan kita kepuasan tersendiri, terlebih lagi jika Anda dapat membuat rak sepatu yang unik dan lain daripada yang lain.
Rak sepatu dirancang untuk menyimpan sepatu di rumah kita, agar tampak rapi dan tidak meluber kemana-mana. Tapi banyak dari kita menginginkan rak sepatu yang simple dan tidak memakan ruang atau tempat dirumah kita. Di zaman sekarang ini banyak pilihan rak sepatu yang bisa menjadi pilihan untuk menghemat ruang di rumah kita. Berikut adalah tips membuat rak sepatu yang dapat Anda terapkan di rumah.
Tips pertama untuk mendapatkan Desain Rak Sepatu yang pas sesuai dengan selera Anda adalah dengan menentukan bahan pembuat rak sepatu.Jika Anda ingin membuat rak sepatu yang unik, Anda juga membutuhkan bahan yang unik seperti kawat, kardus bekas, kayu bekas dan bahkan pipa PVC juga dapat Anda rubah menjadi rak sepatu yang unik.Pilih salah satu dari bahan tersebut untuk membuat rak unik Anda.
Ide atau langkah kedua setelah Anda memilih bahan pembuatan rak sepatu adalah membuat pola atau Desain Rak Sepatu yang dapat Anda kreasikan sesuai imajinasi Anda.Jika Anda memilih pipa PVC bekas Anda dapat menciptakan rak sepatu dengan pola lebah dengan merangkai pipa tersebut ke dalam tumpukan-tumpukan sehingga terbentuk seperti sarang lebah.Kemudian, Anda juga dapat berkresasi dengan rak unik berbahan kayu bekas.Untuk membuat rak dari kayu terlihat modern Anda dapat memplitur rak tersebut.
Alternatif lain untuk membuat Desain Rak Sepatu adalah dengan membuat rak sepatu gantung. Rak ini sangat cocok untuk rumah yang tidak memiliki ruang yang begitu luas.Anda dapat menggunakan triplek atau kayu bekas untuk membuat rak gantung ini kemudian menempelkannya pada dinding rumah Anda.Rak jenis ini tidak memakan tempat dan sangat cocok untuk rumah yang sempit.Tips membuat rak sepatu tersebut mudah-mudahan dapat menginspirasi Anda dalam mengembangkan kreativitas dan imajinasi Anda. Membuat rak sepatu sendiri adalah suatu prestasi karena desain rak Anda tidak akan ada di tempat lain. Coba anda lihat desain rak sepatu berikut ini.