Tips Renovasi Kamar Tidur, Interior yang Bisa Buat Betah

Tips renovasi kamar tidur spesial untuk Anda, terutama bagi Anda yang ingin menyendiri di ruangan pribadi anda, atau biasa dikenal sebagai “Me Time”. Tentu Me Time tersebut tidak akan bisa sukses jika interior kamar Anda tak mendukung, justru Anda menjadi tak betah di kamar dan ingin segera keluar. Tentunya ini bukan sesuatu yang diharapkan, terkadang kamar selain sebagai tempat beristirahat, juga harus nyaman digunakan sebagai tempat bersantai. Karena itu Anda dapat mencoba beberapa tips dan ide yang kami sharing berikut ini, demi interior kamar yang nyaman tentunya, mari baca selengkapnya.

Tips Renovasi Kamar Tidur Interior yang Bisa Buat Betah » Tips Renovasi Kamar Tidur, Interior yang Bisa Buat Betah

Yang Anda butuhkan:

  • Kreativitas
  • Kemauan
  • Sedikit uang

*Sisanya berbeda-beda, tergantung hiasan dinding dan hiasan interior seperti apa yang mau Anda pilih dari list di bawah ini

Kamar tak harus menggunakan AC

Sebagai prelude, akan kami tambahkan sedikit informasi. Sesungguhnya Anda tak harus menggunakan kamar tidur ber AC baru bisa membuat kamar yang nyaman. Yang penting ventilasi tetap ada, dan pertukaran udara lancar. Bahkan Anda pun bisa membuat ventilasi bergaya Eropa, tidak ada salahnya untuk dicoba bukan? Yang terpenting adalah Anda memiliki ide kreatif dan mau meluangkan waktu untuk melakukan renovasi.

Bahan daur ulang kardus bekas untuk hiasan dinding kamar

Salah satu yang paling berpengaruh terhadap interior kamar tidur adalah dinding. Bahkan warna cat dinding pun akan memberikan pengaruh. Tetapi sekarang kami tidak akan membahas mengenai pengecatan ulang, melainkan Anda cukup menambahkan hiasan pada dinding kamar. Apakah harus menggunakan hiasan kamar yang mahal? Tidak, Anda bahkan bisa menggunakan bahan daur ulang seperti kardus bekas. Yang pasti jangan mencari kardus bekas di tukang loak, karena sudah tercampur dengan sampah dan berbau. Carilah kardus bekas Indomie di toko-toko, yang notabene masih bersih. Banyak toko hingga swalayan yang menjual kembali kardus bekas yang tidak mereka gunakan, harganya pun murah. Anda bisa membuat hiasan dinding seperti tulisan dari kardus yang dipotong dan disusun lagi.

Print foto dan jadikan hiasan dinding

Selain menggunakan kardus bekas, ada yang lebih simpel lagi. Anda bisa print semua foto kenangan indah yang Anda miliki. Setelahnya tempelkan foto-foto tersebut di dinding menggunakan selotip atau double tape lebih baik. Susun dengan bentuk yang rapi dan tertata. Bisa juga membuat gantungan seperti gantungan baju, namun kali ini untuk menggantung foto-foto tersebut di dinding. Tentunya Anda tidak akan bosan melihatnya, dan yang pasti jangan memasang foto yang berisi kenangan buruk di tembok tersebut.

Tips Renovasi Interior Kamar Tidur yang mudah » Tips Renovasi Kamar Tidur, Interior yang Bisa Buat Betah

Origami angsa

Anda dapat membuat origami angsa beragam ukuran, mulai dari yang kecil, medium, hingga yang besar. Kemudian buatlah gantungan menggunakan origami angsa tersebut. Tentunya kertas lipat yang Anda gunakan untuk membuat origami tersebut yang berwarna-warni juga, dengan begitu origami tidak akan terlihat monoton. Jadi lebih warna-warni dan terlihat lebih hidup. Selain origami angsa, masih banyak pilihan bentuk origami yang lainnya, yang dapat Anda pilih. Tutorial untuk membuat origami tersebut juga dapat Anda temukan di internet dan Youtube.

Gravity

Jika Anda adalah seorang anak yang senang interior yang berbau “Street”, maka Anda boleh mencoba membuat gravity di kamar. Namun sebaiknya Anda latihan dulu di kertas koran hingga cukup mahir membuat gravity yang bagus. Karena sekali Anda membuat gravity di tembok kamar, dan hasilnya buruk, akan susah untuk membersihkannya kecuali dicat ulang, dan itu akan sangat memakan waktu serta memakan biaya. Sekian artikel tentang tips renovasi kamar tidur, interior yang bisa buat betah, selamat mencoba.